Tolong pilih kategori sesuai, jenis posting (diskusi atau bukan) dan sertakan tag/topik yang sesuai seperti komputer, java, php, mysql, dll. Promosi atau posting tidak pada tempatnya akan kami hapus!
- Bagi Anda yang ingin mendaftar, baca link berikut:
http://diskusiweb.com/discussion/50491/how-to-registrasi-diskusiweb-com-baca-ini-terlebih-dahulu
- Cara menyisipkan kode program supaya tampil rapi dan terformat dengan baik di diskusiweb.com: http://www.diskusiweb.com/discussion/50415/cara-menyisipkan-kode-program-di-diskusiweb-com
- Cara posting gambar/image di post Anda: http://www.diskusiweb.com/discussion/47345/cara-menyisipkan-menyertakan-image-pada-posting/p1

Instalasi mysql j-connector di opensuse

Java merupakan salah satu tool yang cukup mumpuni dan banyak dipakai, apalagi dengan maraknya isu HAKI dimana para programer juga harus memperhatikan lisensi tool yang di pakai untuk membuat program mereka. Selain itu java dapat berjalan di berbagai macam platform tanpa harus mengubah kode program tetapi cukup dengan memiliki java run time library yang sesuai dengan sistem yang dimiliki.

Pada tulisan kali ini akan dibahas bagaimana melakukan instalasi mysql jconnector yang bermanfaat untuk menghubungkan java dengan database mysql di opensuse. Sehingga programmer java dapat membangun aplikasi yang dapat menyimpan data di database mysql.

Untuk instalasi mysql jconnector di Microsoft Windows tidak begitu sulit karena hanya dengan mengunduh mysql jconnector dari laman mysql, melakukan ekstraksi ke folder yang diinginkan dan mengeset variabel environment di Microsoft Windows, mysql jconnector dapat langsung digunakan dengan baik. Hal ini agak berbeda saat bekerja di lingkungan linux, karena struktur dari sistem operasi linux berbeda dengan Microsoft Window.

Oke... langkah-langkah untuk instalasi mysql j-connector di opensuse adalah seperti berikut ini.
  1. Lakukan instalasi paket mysql j-connector yang dapat diperoleh dari software.opensuse.org atau klik link ini untuk melakukan instalasi dengan memanfaatkan fasilitas 1-Click Install. Pada saat tulisan ini dibuat, versi dari mysql j-connector adalah 5.1.6.
  2. Catat lokasi dari mysql-connector-java-5.1.6.jar (/usr/share/java)
  3. Buka konsole atau terminal
  4. Edit file .bashrc atau .bash_profile dengan teks editor seperti vi, vim, ataupun nano dan tambahkan tulisan : export CLASSPATH=.:/usr/share/java/mysql-connector-java.jar: (mysql-connector-java-5.1.6.jar secara otomatis oleh opensuse dibuatkan symbolic link menjadi mysql-connector-java.jar)
  5. Simpan perubahan tersebut dan tutup konsole/terminal
Proses instalasi sudah berakhir dengan selesainya langkah nomor 5, sekarang saatnya untuk mencoba apakah mysql-connector yang baru saja diinstalasi dapat berfungsi dengan benar. Untuk itu, perlu di coba dengan membuat sebuah program kecil untuk melakukan tes terhadap mysql-connector-java yang baru selesai diinstalasi. Caranya adalah dengan membuka konsole/terminal kembali kemudian aktifkan teks editor seperti nano, vi, ataupun vim dan ketik program dibawah ini.

public class tes {  
public static void main(String args[]) {
try {// Test loading driver
String driver = "com.mysql.jdbc.Driver";
System.out.println( "== loading driver:" );Class.forName( driver );
System.out.println( "OK" );
// Test the connection
String url = "jdbc:mysql://localhost/test";
System.out.println( "== connecting:" );
java.sql.DriverManager.getConnection( url, "guest", "" );System.out.println( "OK" );
} catch ( Exception x )
{x.printStackTrace(); }
}
}
Simpan dengan nama tes.java dan lakukan kompilasi dengan mengetikan javac tes.java. Setelah proses kompilasi selesai dan tidak ada pesan kesalahan yang muncul, langkah terakhir adalah menjalankan program tersebut dengan mengetikan java tes.
Hasilnya akan tampak seperti gambar dibawah ini.


hasil eksekusi


Selamat mencoba....

Comments

  • opensuse primitif bgt ya, dah tahun 2012 nih :D
  • nggak primitif kok, ini contoh untuk bikin app java lewat konsole... drpd pake IDE kayak netbean / eclipse yg gedhe, masih ada yg suka pake text editor....
Sign In or Register to comment.